Ayam geprek merupakan menu populer ayam crispy berpadu dengan sambal pedas yang memanjakan lidah, bumbu ayam geprek juga sederhana. Anda bisa menjalankan bisnis rumahan dengan berjualan ayam geprek karena mudah sekali dimasak, menggunakan kumpulan resep praktis, sebagai berikut. 

Ayam Geprek Sambal Bawang 

Bahan utama yang dibutuhkan adalah dada ayam, garam, serta merica bubuk. Siapkan bahan pencelup yaitu tepung terigu, garam, bawang putih bubuk.

Bahan pencelup lainnya adalah merica bubuk, dan air es secukupnya. Bahan pelapis terdiri dari tepung terigu, maizena, baking powder, serta garam. 

Sebelumnya adalah bumbu ayam geprek, untuk membuat sambal bisa menyiapkan bawang putih, cabai rawit. Bahan lainnya untuk sambal yaitu gula pasir,  garam, serta minyak goreng panas secukupnya.  

Hal pertama yang dilakukan ketika mengolah bumbu ayam geprek untuk jualan yaitu memarinasi ayam bersama garam dan merica. Lalu, diamkan selama setengah jam, agar bumbu marinasi meresap. 

Selain air es, campurkan seluruh bahan pencelup kemudian aduk rata dan tuang air es sedikit-sedikit sambil diaduk. Hal ini dilakukan hingga tekstur adonan mengental, kemudian bahan pelapis dicampurkan dan diaduk rata. 

Ayam dilumuri dengan adonan pencelup hingga merata, setelah itu balurkan ayam pada adonan pelapis seraya diremas agar menempel. Kemudian, ayam digoreng dengan minyak panas dan api sedang, sampai kecokelatan, lalu tiriskan. 

Setelah bumbu ayam geprek untuk jualan selesai diolah, selanjutnya ulek seluruh bahan sambal, kemudian tuangkan minyak panas dan aduk. Setelah itu ayam dituangkan ke sambal dan digeprek. 

Ayam Geprek Mozarella 

Bahan yang diperlukan adalah satu ekor ayam negeri, minyak goreng, serta satu bungkus keju mozarella. Bumbu ayam geprek untuk marinasi yaitu merica, kunyit bubuk,  bawang putih bubuk.

Bahan lainnya paprika bubuk, dan garam secukupnya, kemudian siapkan bahan pelapis seperti tepung terigu. Bahan pelapis lainnya tepung tapioka, garam, baking powder, serta seperempat merica bubuk. 

Bahan sambal cabai rawit merah, bawang putih, bawang merah, serta jeruk limau yang diambil airnya. Siapkan juga gula dan garam secukupnya serta  kacang tanah yang telah disangrai. 

Ayam dibersihkan kemudian dipotong 8 bagian, setelahnya lumuri dengan bumbu marinasi lalu masukan ke kulkas dan tunggu satu jam. Campurkan seluruh bahan tepung pelapis kemudian aduk sampai rata, setelah itu celupkan ayam sampai tertutup seluruhnya ke bumbu pelapis. 

Goreng ayam sampai berwarna keemasan dan tiriskan, maka bumbu ayam geprek untuk jualan sudah selesai diolah. Selanjutnya, ulek bahan sambal seraya ditambahkan air jeruk limau, garam, gula, serta kacang tanah.

Kemudian ayam digeprek dan dituangkan sambal di atasnya, sementara keju mozarella diletakan di atas sambal. Keju ini bisa dipanaskan dengan torch hingga meleleh dan ayam geprek siap disajikan. 

Hadirkan Kelezatan Ayam Geprek yang Khas dengan Bumbu dari PT Markaindo Selaras 

Bumbu ayam geprek menjadi kunci kelezatan dari cita rasa kuliner tersebut. Anda bisa gunakan aneka produk bumbu dan tepung dari PT Markaindo Selaras untuk menciptakan kelezatan ayam geprek tiada duanya. 

Informasi aneka produk dari PT Markaindo Selaras bisa dilihat di www.markaindo.com, bisa juga menghubungi marketing@markaindo.co.id untuk informasi lebih detail. Tentunya, Anda akan menemukan banyak bumbu dan tepung yang cocok untuk masak ayam geprek krispi, ayam geprek bumbu, hingga ayam bakar geprek. Rasanya pun sangat pas, sesuai dengan lidah orang Indonesia.