Biasanya, membuat kare Jepang dengan menggunakan bumbu instan terasa lebih mudah. Ini lebih praktis dan Anda hanya memerlukan waktu yang sebentar saja untuk menunggu masakan matang. Bahkan, Anda tinggal mempersiapkan bahan-bahan dan bumbunya kemudian ditumis lalu ditambahkan air. Meski demikian, sebenarnya Anda bisa membuat sendiri kare ini di rumah.

Caranya juga tidak sulit. Anda tidak harus punya kemampuan masak seperti seorang chef untuk bisa membuat masakan khas Jepang yang nikmat ini. Anda bisa mengolahnya dengan sederhana sendiri. Maka dari itu, yang diperlukan adalah ketelitian dalam proses memasak, serta takaran yang tepat untuk menggunakan semua bahan dan bumbunya. Kalau begitu, mari kita simak resepnya!

baca juga : resep sup iga enak dan praktis

Bahan-Bahan yang Dibutuhkan untuk Membuat Kare

Bahan yang Anda perlukan untuk membuat masakan kare Jepang yaitu 200 gram kentang dipotong seukuran satu suapan, 100 gram wortel dipotong seukuran satu suapan, 250 gram daging sapi atau fillet ayam dipotong seukuran satu suapan, 100 ml jus anggur putih atau bisa diganti dengan campuran air dan 1 sendok teh cuka putih, 400 ml air, 2 sendok teh kaldu jamur tapi ini opsional, 1 sendok makan gula pasir, 1 sendok teh garam, 1 buah apel manis diparut tapi ini opsional.

Bumbu Kare yang Diperlukan untuk Memasak

Kini Anda bisa mempersiapkan bumbu karenya, yakni 2 sendok makan minyak goreng, 4 sendok makan mentega, 2 buah bawang bombay diiris tipis, 5 sentimeter jahe diparut, 2 siung besar bawang putih, 2 sendok makan tepung terigu, 2 sendok teh cabai bubuk, 2 sendok makan bubuk kari, 2 sendok makan pasta tomat. Kini, semua bahan dan bumbunya sudah lengkap. Anda bisa langsung menuju langkah selanjutnya untuk memasak karenya.

Cara Membuat Kare Jepang dengan Citarasa Lezat

Untuk cara membuatnya sederhana sekali. Anda tinggal mencampurkan bahan dan bumbu yang sudah disiapkan. Pertama-tama, siapkan wajan atau teflon kemudian lelehkan mentega dan minyak goreng secara bersamaan. Kemudian, tumis jahe, bawang putih serta bawang bombay hingga keluar aroma harum. Selanjutnya, masukkan tepung terigu kemudian aduk-aduk selama satu menit. Berikutnya, masukkan pasta tomat dan cabai bubuk dan bubuk kari.

Setelah itu, masukkan daging, wortel, kentang dan jus anggur putih atau larutan cuka. Kemudian, aduk-aduk kembali hingga mendidih. Masak kare dengan terus mengaduknya hingga tidak ada bagian yang terlihat menggumpal. Kalau sudah, masukkan air. Kemudian, tambahkan garam, gula pasir, kaldu jamur dan apel. Teruskan mengaduk-aduk untuk memasaknya hingga kuah kare mengental, dengan warna cokelat yang kelihatan seperti saus steak. Lalu, angkat dan sajikan.

Kare Jepang ini sangat enak jika dinikmati bersama sepiring nasi hangat. Rasanya yang gurih dan juga khas dengan aroma jahe serta bawang bombay, menghadirkan kelezatan khas Jepang yang autentik. Di samping itu, Anda bebas menyesuaikan sendiri dengan resepnya, apakah Anda mau rasanya lebih manis, asin atau yang lainnya. Kalau Anda sedang diburu waktu dan tidak sempat meracik bahan-bahan dan bumbunya, maka gunakan saja bumbu dari PT Markaindo Selaras.

Ada varian lengkap bumbu yang bisa Anda lihat katalognya di www.markaindo.com. Tak hanya itu, bagi Anda yang ingin membawa hobi masak ke level lebih tinggi, dengan membuka usaha kuliner, Anda bisa bekerja sama untuk bisnis dengan cara menghubungi kontak marketing@markaindo.co.id. Percayakan bisnis kuliner Anda kepada yang terpercaya dan berpengalaman.